Senin, 01 Maret 2021

KEGIATAN LURING HARI SENIN

 

Hari ini melaksanakan luring dengan materi  SKI dan tematik tema 7. Pukul 07.30 siswa kelas VI melaksanakan PH SKI dipandu guru agama dan pukul 08.30 membahas tema 7 Subtema 3. Mereka juga berlatih soal baik level kognitif 1, 2 dan 3. Setelah diskusi dan tanya jawab tentang materi UM mereka segera pulang ke rumah masing-masing. Sedangkan saya harus segera mengikuti rapat periodik, dengan susunan acara: (1) Kultum, (2) Evaluasi KBM, (3) Ujian Madrasah, (4) Rencana Membuat Kebun Madrasah.

KULTUM

Kultum hari ini mengingatkan bahwa puasa Ramadhan kurang 43 hari, untuk itu Beliau menyampaikan agar para guru memiliki persiapan yang matang menjelang puasa Ramadhan. Bersyukur kita masih dipertemukan dengan bulan suci. Bulan yang sangat dirindukan oleh orang-orang beriman. Agar kita mampu menjalankan puasa Ramadhan dengan baik, maka persiapan yang patut kita miliki adalah: sehat jasmani dan rohani, ilmu tentang puasa, siap sarana, ekonomi.

Jika membicarakan tentang sehat jasmani dan rohani ketika melaksanakan puasa Ramadhan. Tentunya ini hal yang mutlak kita miliki. Terutama bagi kaum muslimin yang memiliki riwayat penyakit lambung. Bukan berarti jika sakit lambung kita tidak perlu puasa. Namun justru dengan puasa akan mengatur pola makan, sehingga lambung menjadi normal. Akan tetapi bila tiba-tiba kambuh maka yang harus dipersiapkan di kotak obat adalah obat penyembuh sakit lambung. Jangan lupa menghindari makan makanan yang menyebabkan asam lambung naik. Seperti buah yang terlalu asam, makanan pedas, makanan tinggi lemak, dan minuman.mengandung kafein.

Selain itu juga mengingat kembali ilmu tentang puasa. Misalnya tentang syarat wajib puasa. Syarat wajib puasa beragama islam, baligh, berakal, bukan seorang musyafir, suci dari haid dan nifas. Untuk rukun puasa yang harus kita pahami antara lain: niat, menahan diri dari makan, minum, bersetubuh, maupun hal-hal yang membatalkan puasa. Sedangkan sunah berpuasa adalah sahur, segera berbuka saat waktu buka puasa, membaca doa buka puasa, berbuka dengan makanan/minuman yang manis, memberi makan orang yang berbuka puasa, memperbanyak ibadah. Hikmah berpuasa Ramadhan adalah melatih kesabaran, membentuk akhlakul karimah, mempengaruhi kondisi fisik menjadi lebih sehat, menimbulkan rasa syukur, meningkatkan ketaqwaan  dan membiasakan hidup hemat.

Persiapan yang tak kalah penting saat bulan ramadhan tiba adalah mukena, sajadah, baju koko, sarung dan Alquran. Seyogyanya para kaum muslimah membeli mukena ini menjelang Ramadhan, bukan menjelang Idul Fitri. Sehingga ketika beribadah di bulan Ramadhan ini menggunakan mukena yang bagus, rapi dan bersih. Begitu pula bagi kaum muslim sebaiknya berbelanja baju koko sarung dan sajadah untuk persiapan Ramadhan. Jika memang masing memiliki sarana beribadah yang baik, tidak harus beli. Karena hikmah dari bulan Ramadhan adalah membiasakan hidup hemat dan bersahaja.

Selain hal di atas yang tak kalah penting dalam persiapan Ramadhan adalah kecukupan ekonomi. Biasanya menjelang bulan Ramadhan harga sembako mulai menanjak. Untuk itu mulai sekarang ini harus mulai berhemat dan menabung. Namun demikian jangan sampai boros. Jika kita renungkan justru di bulan Ramadhan ini kita lebih hemat dari hari biasa. Biasanya kita makan tiga kali. Di bulan Ramdhan makan hanya 2 kali (berbuka dan sahur), maka hemat satu kali makan. Beaya untuk satu kali makan siang inilah yang sebaiknya kita sedekahkan. Jangan sampai di bulan Ramadhan pengeluaran kita semakin tinggi, padahal hanya dua kali makan.

EVALUASI KBM

Seperti biasanya kepala madrasah menanyakan keluhan satu persatu wali kelas, guru agama dan guru mulok. Kesulitan apa saja yang dialami ketika daring. Berapa siswa yang tidak aktif dalam pembelajaran daring dan luring. Kemudian akan dicari solusi terbaik. Hari ini permasalahan tentang siswa kelas VI yang mengecat rambutnya menjadi pirang. Dan beberapa siswa yang mengendarai sepeda motor ketika bergabung dalam kelas luring. Permasalahan tersebut segera teratasi dengan melakukan konsultasi dengan wali murid kelas VI. Alhamdulillah sambutan wali murid sangat baik dan akan segera menasehati puta-putrinya.

Kepala madrasah juga meminta para guru berkenan memberi pendapat tentang kegiatan tatap muka bagi kelas I-V. Namun hampir semua guru masih sepakat mengindahkan peraturan kemenag dan pemkab Trenggalek untuk tetap melaksanakan belajar daring. Karena kondisi Trenggalek memang belum dalam kondisi aman untuk pembelajaran tatap muka. Meskipun di beberapa daerah di Jawa Timur sudah ada yang melaksanakan pembelajaran tatap muka.

UJIAN MADRASAH

Untuk kegiatan UM akan dilaksanakan pada minggu kedua bulan April. Sehingga masih ada persiapan 1 bulan lebih. Sedangkan untuk ujian praktik dilaksanakan setelah idul fitri. Ujian yang penting dilakukan karena akan mengukur kecakapan siswa baik dalam bidang olah raga, keagamaan, sains, berbahasa maupun ketrampilan (SBDP). Untuk itu pelaksanaannya akan diatur dikesempatan berikutnya. Dalam kesempatan itu pula ibu wali murid yang sekaligus sebagai guru pengajar di MIM Kamulan menghendaki sebelum ujian praktik dilaksanakan, agar siswa dibimbing terkait pendalaman materi fiqih. Yakni wudhu dan sholat wajib. Sehingga bacaan dan gerakan rukun sholat dapat diterapkan dengan baik.

MERINTIS KEBUN SEKOLAH

Kepala madrasah mempunyai gagasan merintis kebun sekolah. Setiap anak diharapkan menanam satu polybag sayuran dan dipelihara di sekolah. Untuk media tanam dan polybag telah disiapkan sekolah. Siswa tinggal menanam dan merawatnya di kebun sekolah. Tanaman yang akan dipelihara anak-anak adalah sayur mayur. Tanaman ini nantinya akan dikonsumsi ketika bulan Ramadhan tiba. Jika hasilnya melimpah bisa dijual pada masyarakat sekitar.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar