Seorang guru memiliki tugas untuk
melakukan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) dengan tiga cara: (1)
melakukan pengembangan diri, (2) melakukan publikasi ilmiah, (3)membuat karya
inovatif. Untuk kali ini kita akan membahas cara membuat karya inovatif. Dalam
membuat karya inovatif guru bisa membuat alat pembelajaran, media pembelajaran
dan membuat karya seni. Andaikata seorang guru telah membuat media pembelajaran
dan menggunakannya, maka selanjutnya harus membuat laporan pembuatan media
pembelajaran.
Sistematika
Pembuatan Media Pembelajaran
Laporan pembuatan media pembelajaran
memiliki sistematika sebagai berikut: cover, identitas diri, lembar pengesahan,
pendahuluan, deskripsi media pembelajaran, lampiran. Pada bab satu membahasa
tentang latar belakang pembuatan, tujuan pembuatan dan kompetensi pembelajaran.
Bab kedua memaparkan tentang judul atau nama media pembelajaran, waktu pembuatan, bahan media/alat
pembelajaran, proses pembuatan dan proses kerja media pembelajaran. Pada
lampiran sebaiknya menyisipkan surat keterangan kepala madrasah dan foto media
yang dibuat.
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar
Belakang Pembuatan
Sesuai undang – undang guru dan dosen nomor 14 tahun 2005 pasal 8
disebutkan bahwa guru wajib memiliki kualifikasi akademik, kompetensi,
sertifikasi pendidik, sehat jasmani, dan rohani serta memiliki kemampuan
mewujudkan tujuan pendidikan nasional. Kompetensi yang dimiliki guru adalah
mengembangkan kurikulum sesuai bidang yang diampunya. Dalam proses pembelajaran
di Madrasah Ibtidaiyah pada mata pelajaran IPA siswa dituntut dapat
meningkatkan pemahaman konsep IPA sesuai kompetensi dasar yang telah
direncanakan dalam rencana pembelajaran.. Dalam proses KBM di MI Muhammadiyah Kamulan ditemukan dari 20
siswa dengan tepat.
Dari analisa penulis sangat diperlukan alat atau media untuk membantu
siswa dalam proses kegiatan belajar mengajar sehingga tujuan pembelajaran
bidang dapat tercapai. Berangkat dari permasalahan tersebut penulis
mengupayakan pembuatan media pembelajaran guna memperlancar proses tersebut
yang secara detail tertuang dalam laporan pembuatan media ini.
Fungsi pembuatan media pembelajaran sesuai latar belakang pembuatan :
Sebagai sarana
melatih siswa memahami konsep pendidikan IPA dalam bentuk praktikum. |
C.
Tujuan
Tujuan pembuatan media pembelajaran sesuai latar belakang pembuatan :
1. |
Membantu siswa meningkatkan pemahaman konsep IPA sesuai kompetensi dasar yang
diajarkan. |
2. |
Melatih kemampuan siswa
terampil membuktikan kebenaran konsep IPA |
3. |
Menciptakan situasi
pembelajaran interaktif, kreatif dan menyenangkan. |
Kompetensi dengan media yang digunakan adalah siswa mampu mengenal huruf
menggunakan miniatur huruf. Media ini digunakan dalam kegiatan pembelajaran IPA
yang diprogramkan pada KBM.
BAB II DESKRIPSI MEDIA PEMBELAJARAN
A. Judul/Nama Media
Media
yang dibuat adalah ”TRAKTOR PEGAS”
B.
Waktu
Pembuatan
Waktu pembuatan mulai dari pencarian bahan, mengolah, menyusun, dan membentuk media selama 1 minggu.
C.
Bahan
Media / Alat Pembelajaran
Bahan yang digunakan dalam pembuatan media pembelajaran
menggunakan adalah sebagai berikut:
1. |
Tutup wadah sabun |
7.
|
Gunting |
2. |
Bilah bambu 2 buah |
8.
|
Paku berukuran besar |
3. |
Plester |
9.
|
Penjepit |
4. |
Karet gelang |
10. |
Lampu spiritus |
5. |
Sandal jepit |
11. |
Korek api |
6. |
Penggaris |
12. |
Cutter |
D.
Proses Pembuatan Langkah –langkah pembuatan sebagai
berikut:
Biaya pembuatan media ini sebagai berikut: |
No |
Nama Bahan |
Harga |
Keterangan |
1. |
Tutup wadah sabun |
Rp 4.000 |
|
2. |
Bilah bambu 2 buah |
- |
Tidak beli, meraut
sendiri |
3. |
Plester |
Rp1.000 |
|
4. |
Karet gelang |
- |
Tidak beli |
5. |
Sandal jepit |
- |
Tidak beli bekas |
6. |
Penggaris |
- |
Tidak beli |
7. |
Gunting |
- |
Tidak beli |
8. |
Paku berukuran besar |
Rp1.000 |
|
9. |
Penjepit |
- |
Tidak beli |
10. |
Lampu spiritus/lilin |
- |
Tidak beli |
11. |
Korek api |
- |
Tidak beli |
12. |
Cutter |
- |
Tidak beli |
Jumlah |
Rp6.000 |
|
|
Jumlah biaya perkelompok: Rp. 6.000,- . Jadi
untuk 5 kelompok membutuhkan beaya Rp30.000. |
Subhanallah tulisan Ibu bermanfaat sekali. Terima kasih catatannya Ibu Muslikah.
BalasHapusTerimaksih Mbak Zahra telah berkunjung dan memberikan motiasi
BalasHapus